Beranda | Hadits
Musnad Imam Ahmad
No: -


Musnad Imam Ahmad No. 4014
حَدَّثَنَا يَحْيَى بْنُ سَعِيدٍ عَنْ شُعْبَةَ قَالَ حَدَّثَنِي أَبُو إِسْحَاقَ عَنْ الْأَسْوَدِ عَنْ عَبْدِ اللَّهِ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَرَأَ النَّجْمَ فَسَجَدَ فِيهَا وَمَنْ مَعَهُ إِلَّا شَيْخٌ كَبِيرٌ أَخَذَ كَفًّا مِنْ حَصًى أَوْ تُرَابٍ فَقَالَ بِهِ هَكَذَا وَضَعَهُ عَلَى جَبْهَتِهِ قَالَ فَلَقَدْ رَأَيْتُهُ قُتِلَ كَافِرًا

Telah menceritakan kepada kami [Yahya bin Sa'id] dari [Syu'bah] ia berkata; telah menceritakan kepadaku [Abu Ishaq] dari [Al Aswad] dari [Abdullah] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam membaca surat An Najm lalu beliau sujud diikuti oleh orang-orang yang bersamanya kecuali satu orang tua, ia mengambil segenggam kerikil atau pasir seraya mengatakan; Cukuplah bagiku seperti ini sambil menempelkan ke dahinya. Abdullah berkata; Sungguh aku melihat ia terbunuh sebagai kafir.


      1   ...   4011   4012   4013   4014   4015   4016   4017   ...   26363